Bangga Gunakan Produk Lokal, Pertamina Raih Penghargaan di Gernas BBI-BBWI Jakarta 2023

 

SUARAENERGI.COM – PT Pertamina (Persero) berhasil meraih penghargaan dengan kategori nilai belanja terbesar Business Matching Jakarta 2023 dengan realisasi belanja senilai Rp271,6 triliun.

Penghargaan diserahkan oleh Deputi Bidang Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Odo R.M. Manuhutu kepada Pertamina pada malam puncak Harvesting Gernas Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia (GBBI-BBWI), di Taman Fatahilah Kota Tua Jakarta pada Minggu malam (19/11).

Realisasi belanja Pertamina untuk produk dalam negeri di tahun 2023 tersebut diperoleh melalui rangkaian temu bisnis PaDi UMKM pada tahun 2023. PaDi UMKM (Pasar Digital Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) merupakan pasar elektronik yang menyediakan produk-produk pilihan dari para vendor / UMKM Indonesia yang telah dikurasi sesuai dengan kebutuhan pengadaan perusahaan BUMN

Dalam gelaran Gernas BBI-BBWI Jakarta 2023, UMKM Pertamina AIU Craft juga berhasil menyabet penghargaan UMKM Terbaik kategori kriya. AIU Craft merupakan UMKM yang khusus membuat kerajinan tangan berupa tas lukis dan aksesoris, dengan membawa karakteristik dan keunikan budaya kota Jakarta dalam setiap karyanya.

“Terpilih sebagai UMKM terbaik dalam acara Harvesting Gernas BBI BBWI DKI Jakarta 2023 adalah prestasi yang luar biasa, dan ini tidak mungkin terwujud tanpa bimbingan, bantuan, dan dorongan yang kami terima dari Pertamina,” ucap Alia Felicia pemilik AIU Craft.

Alia menambahkan, semangat kolaboratif ini bukan hanya tentang meraih gelar terbaik, tetapi juga tentang membangun keberlanjutan dan dampak positif dalam komunitas UMKM lokal. “Terima kasih Pertamina, karena telah menjadi pilar yang kokoh dalam perjalanan kami menuju kesuksesan,” tutupnya.

“Dengan memberikan akses atas pengetahuan dan keterampilan yang intens kepada para UMKM melalui berbagai pendampingan dan pelatihan, hal ini mampu meningkatkan daya saing usaha UMKM di tengah tantangan pasar yang semakin kompetitif,” kata VP CSR & SMEPP Management Pertamina, Fajriyah Usman.

Menurutnya, penghargaan yang diraih mendorong Pertamina untuk semakin gencar dalam memberikan dukungan bagi produk lokal untuk dapat menguasai pasar domestik hingga kemudian masuk ke dalam pasar internasional. “Kami berharap seluruh pihak dapat terus memberikan semangat yang sama dalam mendukung peningkatan kapasitas UMKM guna meningkatkan perekonomian nasional,” ujarnya.

Acara Harvesting Gernas BBI-BBWI Jakarta 2023 berlangsung tanggal 18-19 November 2023 dengan beragam agenda menarik, mulai dari pelatihan, bazar, business matching dan business competition, walking tour urban tourism, dan job fair, sebagai rangkaian kegiatan pre- event hingga malam awarding. Ada pula pagelaran seni budaya, fashion show, dan pertunjukan musik.

Acara yang terselenggara berkat kolaborasi antar Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Bank Indonesia, dan beberapa BUMN seperti Pertamina.

Pertamina berkomitmen meningkatkan UMKM ke level unggul dan mandiri sesuai dengan SDGs ke-8, menciptakan pekerjaan layak, mendukung pertumbuhan ekonomi, dan memperkuat ESG di bidang sosial. Dengan demikian, Pertamina berupaya memberikan manfaat ekonomi sesuai dengan tanggung jawab lingkungan dan sosial.
****
Telah diberitakan di website Suaraenergi.com tanggal 21 November 2023, pukul 12:54 WIB.

Information Category

Information Tags

Start Your Consultation Now

Contact us today to schedule your consultation and together we will find the best path to meet your legal needs.

Scroll to Top
Chat WhatsApp
1
Butuh Bantuan?
Jurist Resia & Co is a business entity established in the form of a limited liability company under the laws of the Republic of Indonesia which operates in the field of legal services and legal research centers.

Contact us to find out more information.